Class Journalling 7 | Sociology: Proses Komunikasi Masyarakat
Pernahkah kalian memperhatikan berita di televisi atau bahkan sekumpulan ibu-ibu yang sedang membicarakan sesuatu saat sedang membeli sayur atau hanya sekedar berkumpul untuk mengobrol, yang biasa kita sebut sebagai “menggosip”, atau pernahkah kalian berada dalam suatu rapat dalam suatu organisasi? Pasti kalian sudah tidak asing lagi kan dengan hal-hal tersebut. Tetapi, tahukah kalian ada perbedaan proses komunikasi didalam kehidupan sehari-hari. Dalam blog ini saya akan menjelaskan bagian-bagian komunikasi tersebut.
Menurut Soerjono Soekanto, sosiologi komunikasi merupakan suatu proses interaksi sosial dalam masyarakat yang satu sama lain memengaruhi antara terjadi pengaruh dalam positif dan negatif.
Bila positif, proses tersebut akan berlangsung baik, jika negatif akan menimbulkan dinamika kelompok sosial dalam masyarakat.
Masyarakat memiliki struktur dan lapisan (layer) yang tergantung pada kompleksitas masyarakat yang ditentukan oleh ragam budaya dan proses-proses sosial yang dihasilkannya. Sebagai makhluk sosial manusia tidak lepas dari kegiatan komunikasi. Berbagai proses komunikasi dalam masyarakat dapat berupa komunikasi tatap muka serta komunikasi massa.
Komunikasi tatap muka merupakan kegiatan komunikasi langsung baik antara individu dengan individu, atau individu dengan kelompok, atau kelompok dengan kelompok. Komunikasi individu tidak terlepas dari pengaruh kelompok dimana komunikasi interpersonal ini membawa pengaruh kesan positif atau negative dari individu itu, sehingga lawan bicaranya akan bisa terpengaruhi dengan kesan positif atau negative tersebut atau bahkan dipengaruhi pula oleh lingkungan saat itu. Berbeda dengan konsep komunikasi kelompok yang berisi motivasi bersama dalam kelompok untuk mencapai tujuan kelompok tersebut.
Persyaratan yang harus ada dalam komunikasi tatap muka adalah antara komunikator dengan komunikannya harus langsung bertemu agar masing-masing pihak mendapat umpan balik dari proses komunikasi yang sedang terjadi. Tidak saja tatap muka dimana langsung saling melihat satu dengan yang lainnya namun termasuk hubungan interpersonal yang memungkinkan kedua belah pihak dapat mengembangkan theater of mind pada saat berkomunikasi.
Komunikasi massa adalah proses komunikasi yang dilakukan melalui media massa untuk menyampaikan informasi kepada khalayak luas. Unsur-unsur penting dalam komunikasi massa adalah :
- Komunikator, merupakan pihak yang mengandalkan media massa untuk menyebarkan suatu informasi agar dengan cepat ditangkap oleh public.
- Media massa, media komunikasi dan informasi yang menyebarkan informasi dan dapat diakses secara massal.
- Informasi (pesan) massa, informasi yang diperuntukkan oleh masyarakat secara massal.
- Gatekeeper, adalah penyeleksi informasi.
- Khalayak (public), massa yang menerima informasi yang disebarkan media massa.
- Umpan balik
Fungsi komunikasi massa :
- Fungsi pengawasan
- Fungsi social learning
- Fungsi penyampaian informasi
- Fungsi transformasi budaya
- Hiburan
Manfaat mempelajari Sosiologi Komunikasi
Mempelajari dan mengetahui lebih dalam sosiologi komunikasi dapat memberikan manfaat untuk kita ketika sedang berkomunikasi antar sesama manusia.
Dengan sosiologi komunikasi, kita dapat melihat fenomena-fenomena yang terjadi di masyarakat dan bertindak dan berkomunikasi sesuai dengan norma dan tatanan yang berlaku di masyarakat.
Link-link referensi blog yang saya gunakan:
https://haloedukasi.com/sosiologi-komunikasi
https://nurulizah16.blogspot.com/2023/01/proses-komunikasi-dalam-masyarakat.html
Komentar
Posting Komentar